Dalam Berbelanja, Jangan Abaikan Pentingnya Garansi Produk

Rabu, 09 September 2020 - 21:21 WIB
loading...
Dalam Berbelanja, Jangan...
Garansi merupakan jaminan yang diberikan produsen kepada pelanggan. / Foto: ilustrasi/ist
A A A
JAKARTA - Berbicara tentang belanja apalagi belanja produk elektronik atau gadget, garansi menjadi hal yang krusial buat pembeli. Garansi merupakan jaminan yang diberikan produsen kepada pelanggan. Hal ini meyakinkan pembeli bahwa barang yang telah dibeli berkualitas baik dan enggak ada cacat manufaktur.

(Baca juga: 5 Inspirasi Tampil Gaya dengan Bandana )

Tentunya konsumen juga mengharapkan garansi pada setiap produk yang mereka beli. Sehingga pelanggan juga diberikan perlindungan atau jaminan saat membeli produk. Berikut ini alasan kenapa garansi produk penting dalam berbelanja, terutama gawai.

Mengurangi risiko pembelian

Bagi konsumen, layanan garansi memiliki peran yang penting dalam mengurangi risiko pembelian yang dirasakan. Garansi juga memberikan kemudahan bagi pelanggan saat ada keluhan mengenai produk yang dibeli karena mereka mengharapkan perusahaan siap untuk melayani dan berpegang teguh pada komitmen untuk memberikan kompensasi yang sesuai.

Sebagaimana Urban Republic yang memberi garansi resmi atau sering disebut garansi TAM. Jadi bukan garansi internasional atau sekadar garansi toko. TAM ini merupakan kependekan dari PT Teletama Artha Mandiri (TAM) salah satu anak perusahaan Erajaya. Kalau sudah dapat garansi resmi, berapapun harga gawai kamu tidak perlu dikhawatirkan karena sudah terjamin. Jadi enggak perlu lagi beli gawai yang enggak jelas di black market.

Membuktikan Perusahaan Retail Terpercaya

Pemberian garansi secara enggak langsung juga berpengaruh ke kepercayaan store baik online maupun offline. Seperti Urban Republic yang sudah ada sejak 1996 di Indonesia sebagai perusahaan importir, distribusi dan perdagangan ritel di bidang telekomunikasi. Erajaya juga menaungi beberapa anak perusahaan yang terkait di bidang telekomunikasi di antaranya yang familiar PT TAM, Erafone, iBox, Urban Republic, Samsung Experience Store, dan lain-lain. Jadi garansi membuktikan perusahaan retail bukan perusahaan sembarangan karena dilindungi badan hukum juga.

Adanya After Sales Service

Garansi juga memberikan ke konsumen soal after sales service. Jadi setelah membeli, penjual enggak lepas tangan. Seperti layanan D2D dari RE·PAIR, layanan antar jemput device ke service center. Semuanya untuk mewujudkan komitmen Erajaya Group untuk terus memberikan pelayanan dan kenyamanan bagi konsumen, apalagi di masa pandemi Covid-19 yang belum usai. Jadi konsumen tetap mendapat layanan perbaikan gawainya tanpa beranjak dari rumah.

Sebagai Service Center resmi, semua sparepart yang digunakan dipastikan merupakan sparepart resmi, original dan teknisi yang sudah memiliki sertifikasi dari setiap brand, disertakan dengan penggunaan standar alat perlindungan diri, jadi pasti terjamin. Enaknya belanja di toko resmi, Anda tidak sekadar beli produk, tetapi juga bisa dapat product knowledge soal produk yang pengin dibeli.

(Baca juga: WHO Peringatkan Dunia Lebih Siap untuk Pandemi Berikutnya )

Sebagaimana informasi, Urban Republic juga kembali menggelar promo EraVersary di tahun ini. Di sini bakal diberikan diskon hingga Rp5.500.000, flash sale, gratis ongkir, dan cicilan 0%. Untuk pembelanjaan di Eraspace.com minimum Rp 1.000.000, Anda berhak memperoleh membership Eraclub gratis dan berkesempatan mengikuti undian EraVersary 2020, yang berhadiah 1 Unit Mini Cooper 3 Pintu dan hadiah utama seperti Macbook Air 2020, iPad Pro Generasi 3, Samsung Galaxy Note S20, drone DJI Mavic Air 2, dan masih banyak lagi.
(nug)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1631 seconds (0.1#10.140)